kitamerahputih.com, Sekayu - Dalam rangka HUT Muba ke-66, Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-77, Hari Sumpah Pemuda ke-94, dan Hari Pahlawan Pemkab Musi Banyuasin (Muba) menggelar Muba Fun Run. Acara ini berlangsung dengan semarak dan penuh kemeriahan pada Sabtu (5/11/2022) di jalan depan rumah dinas Bupati Muba.
Tak hanya masyarakat dan para kepala Perangkat Daerah juga ikut memeriahkan kegiatan ini, tak ketinggalan Ormas Laskar merah putih (LMP) Markas Cabang Musi Banyuasin juga turut ambil bagian dalam kegiatan ini.
Sutoto Waliyun, Ketua Ormas Laskar merah Putih Macab Musi Banyuasin disela acara menyampaikan, bahwa Ormas Laskar Merah Putih memang selalu terlibat dan aktif berpartisipasi dalam kegiatan yang diadakan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, hal ini sebagai wujud peran serta ormas Laskar merah Putih untuk turut serta memajukan daerah.
"Kami memang selalu terlibat secara aktif dalam setiap kegiatan yang diadakan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin diantaranya beberapa waktu yang lalu kami mengikuti karnaval dalam rangka HUT Muba dan Juga Muba Expo, Hal ini sejalan dengan amanat ketua umum Markas Besar Laskar Merah Putih H.M. Arsyad Cannu, agar LMP ikut berpartisipasi aktif dalam upaya memajukan daerah dimana Laskar Merah Putih Berada." Ungkap Sutoto Waliyun.
Penjabat (Pj) Bupati Muba Apriyadi melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Yusuf Amilin mengungkapkan terima kasih atas sinergisitas dari semua pihak yang sudah terlibat sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik. "Alhamdulillah, setelah bekerja dari Senin hingga Jumat di hari Sabtu ini kita semua bisa melepaskan penat dengan mengikuti kegiatan Muba Fun Run, Terima kasih kepada semua pihak yang sudah ikut berpartisipasi memeriahkan acara ini" ungkapnya.
Senada, Dandim 0401 Muba Letkol Arm Dede Sudrajat mengatakan pada kegiatan ini terdapat empat momentum di dalamnya yaitu HUT Muba ke-66, Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-77, Hari Sumpah Pemuda ke-94, dan Hari Pahlawan. "Dengan ini kami begitu apresiasi dan merasa bangga atas terselenggaranya kegiatan Muba Fun Run. Kami juga ucapkan terima kasih atas segala support dan dukungan dari berbagai pihak," tutupnya.
Usaha tidak akan mengkhianati hasil, itulah pepatah yang tepat untuk polres Muba, berkat kerja keras dan penuh tanggung jawab yang dilakukan...
Menjenguk orang sakit adalah salah satu amal salih berpahala besar. Selain menjalin silaturahmi, bisa juga menghibur orang yang sedang sakit...
Kitamerahputih.com Tulung Agung ,Polisi menerima laporan penemuan mayat perempuan tanpa identitas, pada Minggu (04/12/2022) pagi tadi. Hal ini...
Kita Merah Putih.com Hendri Dwiyanto Ketua Laskar Merah Putih cabang tulungagung bersama Anggota mendatangi kantor kepala desa tulungrejo...
Kitamerah putih.com Kabupaten Musi Banyuasin bumi Serasan Sekate juga mendapatkan julukan kota olahraga memang tidak di ragukan lagi,Pembina terus...